Oct
22

TIPS SUKSES TES TERTULIS CALON ANGGOTA PPK PILKADA 2018

Sebelumnya, selamat ya ๐Ÿ† untuk rekan-rekan yang telah dinyatakan lulus tahap 1 alias seleksi administrasi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada Pilkada 2018. Pastinya sudah tahu 'kan kalau Pilkada 2018 akan berlangsung serentak tanggal 27 Juni 2018 di 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten?

Berdasarkan tes tertulis yang pernah saya ikuti pada PPK 2013, berikut tips suksesnya:

1. Pastikan Mengetahui Detil Lokasi Tes Beserta Waktu Pelaksanaan.
๐Ÿ‘‰ Hari, tanggal, tempat, dan waktu tes biasanya sudah dipublikasikan oleh KPU Kabupaten/Kota. Bila ragu atau bahkan belum bersahabat dengan lokasinya, tak ada salahnya melakukan cek lokasi sekalian jalan-jalan. Kenali tempat & ruangannya agar tidak salah masuk ke ruang tes ujian SIM, misalnya.

2. Pastikan Telah Mempelajari Materinya
๐Ÿ‘‰ Tes penyelenggara Pilkada biasanya tidak jauh dari urusan kepemiluan. Undang-undang & peraturan-peraturan tentang Pemilu, tupoksi alias tugas-pokok-fungsi, dan sejenisnya mungkin perlu dibaca. Di internet banyak, kok! Kalo tak mau ribet mencari alamat-alamat situsnya, silahkan klik DI SINI . Kebetulan sudah saya jadikan satu. Silahkan mampir, gratis kok! ๐Ÿ˜Ž

3. Pastikan Hadir Tepat Waktu
๐Ÿ‘‰ Nah kalau yang ini warning buat penggemar jam karet. Kaya' saya. He...he.... ๐Ÿคฃ. Lebih baik hadir sekitar setengah jam sebelum mulai. Jadi masih cukup waktu untuk beristirahat sejenak atau sekedar buang air kecil. Kalau buang air besar sih boleh-boleh saja, tapi jangan lama-lama. Nanti pas masuk ke ruangan lagi malah sudah sepi karena telah selesai. Wkwkwkwkwk.... Anda menangis ๐Ÿ˜ญ, kompetitor Anda meringis girang sambil berucap pelan: _Alhamdulillah, saingan berkurang 1_.

4. Pastikan Lolos Seleksi
๐Ÿ‘‰ Pastikan nama Anda telah tercantum dalam daftar lolos seleksi tahap pertama. Jangan datang ke lokasi tes tertulis kalo namanya tidak ada ya? Ya tidak apa-apa sih kalau mau sekedar melihat, atau nganter sodara/teman. Tapi kalo mau ikut tes kan tidak ada namanya di daftar hadir. Jangan percaya juga dengan kabar hoax: tidak ikut ndaftar kok katanya lolos? ๐Ÿ˜‡

5. Pastikan Komunikasi Lancar
๐Ÿ‘‰ Untuk tanya-tanya materi sama teman, atau sekedar janjian berangkat bareng, pastikan pulsa hp tersedia dan cukup. Untuk cari-cari referensi di internet pun harus dipastikan bahwa paket datanya masih memadai. 

6. Pastikan Membawa Peralatan Tulis-Menulis
Namanya juga tes tertulis, yang dibawa ya peralatan tulis-menulis seperti bolpen, penggaris, dan teman-temannya. Malam harinya, pastikan seluruh peralatan berfungsi normal & telah masuk ke tas yang tepat agar besoknya tak salah bawa. Sudah dandan necis plus selpi berkali-kali di ruangan, eh, yang dibawa tas yang isinya manggis & kue lapis ๐Ÿฅƒ. Tak perlu juga membawa foto-foto mantan. Saatnya move on. Doakan saja agar dia bahagia di alam sana, eh, maksudnya: bahagia dengan dunianya yang baru.

7. Pastikan Berdoa & Tawakal
๐Ÿ‘‰ Yup: pastikan berdoa sebelum, selama, dan sesudah tes. Setelah semua ihtiar dilakukan, lakukan hal terakhir: tawakal alias pasrah.

Oke, selamat menjalani tes tertulis. Semoga lancar.

โœ๐Ÿ‘€๐Ÿ‘‡๐Ÿ†๐Ÿ™

Dipersembahkan oleh:
Dzakiron
Mantan Anggota PPK Paninggaran
(Dalam rangka turut menyukseskan Pilkada).

Salam Sukses Berjamaah!

#SuksesPilkada2018

Artikel Terkait

Panitia Pemilihan Kecamatan
Pilkada


  • Digg
  • Delicious
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • StumbleUpon
  • Technorati
  • 0 komentar:

    Posting Komentar

    Terima kasih telah berkenan berkunjung dan meninggalkan jejak komentar

    Next previous home